
SUKABUMI –, Ketua Karang Taruna Gelar pelantikan bina Prestasi Bertempat Di Aula Desa Wangunreja Kecamatan Nyalindung Kabupaten Sukabumi di sela kegiatan tertib dengan memperhatikan protokol kesehatan.Kamis (8/4/21).
Bertindak sebagai Ketua Panitia, Usman Samita yang juga Ketua Majlis Pertimbangan Karang Taruna (MPKT) yang memimpin acara pelantikan Deni Denhas selaku Ketua Karta ( Karang taruna ) yang baru terpilih tanggal 28 Maret 2021 lalu.
Kades Wangunreja, Ali Nurdin dalam sambutannya mengatakan, selaku Pembina Karang Taruna pihaknya menitipkan generasi muda kepada Ketua Karta, “saya selaku Kepala Desa dalam hal ini sebagai Pembina Karang Taruna Bina Prestasi menitipkan generasi muda khususnya kepada Ketua Karang Taruna 5 tahun ke depan sebagai organisasi yang memang sudah di bentuk oleh Presiden melalui kementrian,” ujar Ali.
“Karang Taruna harus memiliki jiwa sosial dan harus mampu bersinergi dengan elemen lainnya, paling utama harus bisa menyatukan generasi muda yang ada di desa ini. Karang Taruna harus bisa menggali potensi yang ada di wilayah desa, terlebih kerena banyaknya pengangguran, bagaimana caranya agar mereka memiliki kegiatan positif dan menghasilkan, mari bersama kita cari solusinya dalam mengurangi angka pengangguran tersebut,” harap Ali.
Babinkantibmas, Bripka Sutrisno menambahkan pesannya kepada Ketua Karang Taruna yang baru agar mampu menyatukan para memuda dan pemudi sedesa Wangunreja, “supaya tidak akan terjadi gesekan-gesekan antar pemuda, jangan ada kubu-kubuan, tetap harus satu kelompok dan satu tujuan untuk memajukan desa. Jaga kekompakan dan solidaritas dalam menjalankan amanah ini selama 5 lima tahun kedepan hingga 2026 yang akan datang,” harap Trisno.
“Saya akan menyatukan pemuda pemudi sedesa Wangunreja dari timur sampai barat, semoga setelah resmi dilantik ini saya bisa memegang amanah, insya Allah akan bersinergi dengan unsur lainnya, dan akan menjaga kekompakan para pengurus karang taruna baik di setiap wilayah kedusunan agar lebih solid lagi. Sebagai Ketua, saya tidak akan bisa berjalan sendiri, maka dari itu membutuhkan dukungan dan dampingan dari rekan pengurus dan anggota Karang Taruna lainnya untuk bersama menggali potensi dengan tujuan memajukan desa Wangunreja,” pungkasnya.

